Single Sign On
21/06/11 08:05
Mulai hari ini saya akan menulis tentang artikel Single Sign On. Jika anda pernah menggunakan layanan Yahoo atau Google, berarti anda pernah menggunakan Single Sign On. Apakah Single Sign On itu? mungkin anda sudah dapat menebaknya, yaitu layanan yang memungkinkan pengguna hanya memasukkan nama pengguna dan katasandi sekali, dan kemudian sudah terotentikasi ke berbagai layanan.
Baca selengkapnya Komentar [5]
Koneksi Modem zte ac2726 di linux
28/01/10 16:12
Kebetulan di kantor ada yang punya modem zte ac2726 smart, biar tidak penasaran langsung aku pinjam dan coba di komputer. Ternyata dengan komputer jadul dan ubuntu hardy bisa juga.
Langsung saja, berikut tahap-tahapnya:
zudha@zeronull:~$ uname -a Linux zeronull 2.6.22-16-generic #1 SMP Mon Jan 26 00:07:52 GMT 2009 i686 GNU/Linux
Langung tancap modem usb ac2726 ke komputer
hasil dari dmesg
[860778.112576] UDF-fs: No VRS found [860778.307337] ISO 9660 Extensions: Microsoft Joliet Level 3 [860778.571695] ISOFS: changing to secondary root [943876.234445] usb 1-1: new full speed USB device using uhci_hcd and address 2 [943876.402599] usb 1-1: configuration #1 chosen from 1 choice [943876.751167] usbcore: registered new interface driver libusual [943876.878763] Uniform Multi-Platform E-IDE driver Revision: 7.00alpha2 [943876.879061] ide: Assuming 33MHz system bus speed for PIO modes; override with idebus=xx [943876.973216] Initializing USB Mass Storage driver... [943876.973635] scsi2 : SCSI emulation for USB Mass Storage devices [943876.974006] usb-storage: device found at 2 [943876.974015] usb-storage: waiting for device to settle before scanning [943876.974503] usbcore: registered new interface driver usb-storage [943876.974753] USB Mass Storage support registered. [943881.971708] usb-storage: device scan complete [943881.974721] scsi 2:0:0:0: CD-ROM ZTE USB Storage FFF1 2.31 PQ: 0 ANSI: 2 [943882.007624] sr1: scsi-1 drive [943882.007805] sr 2:0:0:0: Attached scsi CD-ROM sr1 [943882.007943] sr 2:0:0:0: Attached scsi generic sg4 type 5 [943883.726090] sr1: CDROM (ioctl) error, command: Get configuration 46 00 00 00 00 00 00 00 20 00 [943883.726127] sr: Sense Key : No Sense [current] [943883.726138] sr: Add. Sense: No additional sense information
zudha@zeronull:~$ lsusb Bus 001 Device 002: ID 19d2:fff5 Bus 001 Device 001: ID 0000:0000
Belum mengenal sebagai modem, maka perlu program namanya usb-modeswitch, langsung unduh saja
zudha@zeronull:~$ wget http://kambing.vlsm.org/ubuntu/pool/universe/u/usb-modeswitch/usb-modeswitch_1.0.2-1_i386.deb
dan install
zudha@zeronull:~$ sudo dpkg -i usb-modeswitch_1.0.2-1_i386.deb
Setelah di install, modem di cabut dan pasang lagi, amati lagi
zudha@zeronull:~$ lsusb Bus 001 Device 004: ID 19d2:fff1 Bus 001 Device 001: ID 0000:0000
terlihat device ID nya sudah berubah, dari 19d2:fff5 menjadi 19d2:fff1, kemudian kenali usb sebagai usbserial untuk modem
zudha@zeronull:~$ sudo modprobe usbserial vendor=0x19d2 product=0xfff1
cek lagi hasilnya dmesg
[944729.144970] /build/buildd/linux-source-2.6.22-2.6.22/drivers/usb/serial/usb-serial.c: USB Serial support registered for generic [944729.146611] usbserial_generic 1-1:1.0: generic converter detected [944729.149164] usb 1-1: generic converter now attached to ttyUSB0 [944729.149473] usbserial_generic 1-1:1.1: generic converter detected [944729.151750] usb 1-1: generic converter now attached to ttyUSB1 [944729.152110] usbserial_generic 1-1:1.2: generic converter detected [944729.154379] usb 1-1: generic converter now attached to ttyUSB2 [944729.154689] usbserial_generic 1-1:1.3: generic converter detected [944729.157028] usb 1-1: generic converter now attached to ttyUSB3 [944729.157338] usbserial_generic 1-1:1.4: generic converter detected [944729.159640] usb 1-1: generic converter now attached to ttyUSB4 [944729.159994] usbcore: registered new interface driver usbserial_generic [944729.160007] /build/buildd/linux-source-2.6.22-2.6.22/drivers/usb/serial/usb-serial.c: USB Serial Driver core
Terlihat USB Serial sudah dikenali, tinggal pakai. Karena komputerku tidak ada aplikasi utk dial, saya gunakan wvdial.
install wvdial dulu
zudha@zeronull:~$ sudo apt-get install wvdial
Lakukan konfigurasi
zudha@zeronull:~$ wvdialconf smart
ubah file smart menjadi berikut:
[Dialer Defaults] Init2 = ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0 Modem Type = Analog Modem Phone = #777 ISDN = 0 Username = smart Init1 = ATZ Password = smart Modem = /dev/ttyUSB0 Baud = 460800
Selesai, lakukan koneksi ke smart
zudha@zeronull:~$ sudo wvdial -C smart --> WvDial: Internet dialer version 1.60 --> Cannot get information for serial port. --> Initializing modem. --> Sending: ATZ ATZ OK --> Sending: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0 ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0 OK --> Modem initialized. --> Sending: ATDT#777 --> Waiting for carrier. ATDT#777 CONNECT --> Carrier detected. Starting PPP immediately. --> Starting pppd at Thu Jan 28 13:46:09 2010 --> Pid of pppd: 11008 --> Using interface ppp0 --> pppd: �� --> pppd: �� --> pppd: �� --> pppd: �� --> pppd: �� --> pppd: �� --> local IP address 10.13.58.174 --> pppd: �� --> remote IP address 10.20.4.12 --> pppd: �� --> primary DNS address 10.17.3.244 --> pppd: �� --> secondary DNS address 10.17.3.252 --> pppd: ��
Sukses, tinggal browsing2 deh. tidak susah kan?
Nanti di update lagi deh
dikirim oleh: M. Zudha Ghofur
Komentar [4]
Lupa, anugrah atau bencana?
01/04/09 16:12
Siapa di dunia tidak pernah mengalami lupa? Setiap manusia pasti pernah lupa. Allah SWT telah memberi manusia sifat lupa.
Bagaimana kita menanggapinya? Patutkah kita bersyukur atau sebaliknya?
Setiap ciptaan tuhan pasti ada hikmahnya, demikian juga dengan sifat lupa. Bayangkan jika seandainya kita tidak dapat lupa atau selalu ingat. Pastinya kita akan banyak terbebani oleh pengalaman atau kisah-kisah masa lalu.
Alhamdulillah, Abhan sudah sehat kembali
03/03/09 07:50
Dua hari yang lalu, abhan sempat sakit batuk, pilek, dan disertai panas. Berkat kesabaran abhan dan orang tuanya, akhirnya abhan berangsur pulih.
Apa yang istimewa dari kejadian ini? Abhan sampai sekarang masih mengandalkan kekebalan alami tubuhnya. Belum pernah minum obat, apalagi ke dokter. Aku salah satu orang yang berpendapat bahwa Allah telah menciptakan manusia dengan sempurna. Dan dari berbagai artikel yang ku baca, bayi dengan asi mempunyai kekebalan alami yang bagus, sehingga tidak mudah sakit.
Jika bayi sakit panas misalnya, berarti ada sesuatu didalam tubuhnya yang menyebabkan kekebalan tubuhnya bekerja, dan itu normal. Tidak perlu diturunkan atau dihentikan panasnya, kecuali kalau memang sudah di atas kemampuan bayi, di atas 40 derajat C misalnya.
Sekarang abhan sudah mulai aktif kembali. Semoga abhan sehat selalu. Amin.
dikirim oleh: M. Zudha Ghofur
Komentar [1]
Abhan tambah lucu
12/01/09 15:39
Tiap hari kuperhatikan abhan tambah lucu. Daripada kenangan ini lupa, maka saya catat saja polah dari Abhan.
Abhan suatu saat melakukan kesalahan, maka aku pun memperingatkan agar tidak mengulangi. Dan aku mengisyaratkan akan menjewer telinganya jika mengulangi, sambil memegang telinganya.
Besoknya, abhan kembali berulah, makan dengan tangan kiri. Aku pun memperingatkannya, Abhan langsung pegang kupingnya sendiri, dan makan pakai tangan kanan. Aku bilang, kalau Abhan pintar tidak perlu di jewer. Ternyata dia merasa bersalah dan perlu di Jewer.
Abhan sudah tahu kalau dimarahi. Suatu saat Abhan sedang mengacak-acak baju di lemari, Bundanya bilang Astaghfirullah dan Abhan langsung ngambek dan menangis.
Saat ini Abhan sudah bisa:
- Berlari kecil
- Naik turun tangga
- Mengucapkan kata: ayah, maem, bola, cecak dan beberapa akhiran kata.
- Makan apasaja: roti, krupuk, buah
- Salim, kiss bye
- Main petak umpet, main mobil-mobilan sendiri, Buku tutup botol.
- Mencabut dan memasukkan kunci
Anak kecil memang luar biasa, ingatannya tajam sekali. Sekali diberitahu langsung mengerti, melihat iklan TV sekali pun langsung mengerti. Bagi orang tua, hati-hati terhadap tingkat laku Anda, siapa tahu anak Anda sedang memperhatikannya.
Abhan, I Miss U..
dikirim oleh: M. Zudha Ghofur
Komentar [4]